tidaklah mungkin seseorang dapat melihat kenyataan di seluruh dunia, kecuali ia mau membaca!

Jumat, 05 November 2010

Cara Jitu Cegah Video Cabul di Indonesia!!



(Ist)
Jakarta - Para pelaku video seks online bakal dipajang foto-fotonya di media massa nasional.
Demikian keputusan pengadilan Colombo Magistrate's Court di Sri Lanka, sebagai upaya
memerangi pornografi.

Dikutip detikINET dari AsiaOne, Sabtu (6/11/2010), pengadilan telah memerintahkan
polisi mempublikasikan foto 83 pria dan wanita yang diketahui berakting mesum di
video klip online.

Hal itu dilakukan untuk mengidentifikasi siapa sebenarnya mereka satu persatu, untuk
kemudian diproses secara hukum. Foto-foto bersangkutan didapat dari berbagai sumber
seperti website.

"Kami memiliki perintah pengadilan untuk mempublikasi foto mereka di media nasional
dan mencari bantuan masyarakat dalam mengidentifikasi serta menahan mereka,"
demikian keterangan seorang polisi setempat.

Dia menambahkan, para pelaku video mesum tersebut menghadapi ancaman hukuman sampai enam bulan penjara jika terbukti bersalah. Sri Lanka memang tengah mencoba serius memerangi pornografi.

Sebelumnya, pemerintah Sri Lanka sudah meminta regulator telekomunikasi agar
mencegah warga masyarakat mengakses website berbau cabul, yang dibintangi para aktor lokal.
( fyk / rns )

Kasus teleport yang misterius!

Sampai saat ini, teleportasi mungkin hanya merupakan bagian dari film science fiction walaupun banyak kisah-kisah yang mengkonfirmasi kemungkinan adanya fenomena ini. Di bawah ini adalah salah satu kisah pendek mengenai sebuah kasus kemungkinan teleportasi yang terjadi pada abad pertengahan.


Pada pagi hari tanggal 24 Oktober 1593, Para penjaga di Mexico menemukan seorang pria kebingungan yang berkeliaran di Plaza Mayor di Mexico City. Apa yang membingungkan dari pria ini adalah, ia mengenakan seragam prajurit Philipina yang berjarak 9.000 mil laut dari Mexico.

Pria itu bernama Gil Perez dan ia tidak tahu bagaimana ia bisa sampai di tempat itu.

Sebagian orang yang membaca kisah ini beranggapan kalau dengan suatu cara, Gil Perez telah mengalami teleportasi secara misterius sehingga bisa muncul di Mexico.

Sejarawan lainnya meragukan akurasi kisah ini dan menganggapnya sebagai hoax atau sebuah urban legend yang berusia sangat tua. Sejarawan Mike Dash misalnya, menganggap kisah ini tidak bisa dipercaya karena catatan mengenainya baru muncul pada abad ke 17, sekitar satu abad setelah peristiwa munculnya Perez di Mexico.

Tapi, sepertinya, cukup menarik untuk menyimak pengalaman Gil Perez. Soal percaya atau tidak, saya serahkan kepada masing-masing pembaca.

Seperti yang sudah saya ceritakan di atas, Gil Perez tiba-tiba muncul di Plaza Mayor di Mexico City pada tanggal 24 Oktober 1593. Saat itu Perez mengenakan seragam Palacio Del Gobernador, prajurit pengawal istana gubernur di Philipina.

Saat itu Philipina berada di bawah kekuasaan Spanyol dan Perez adalah prajurit Spanyol yang ditugaskan di wilayah itu.

Yang misterius adalah, bagaimana Perez bisa berada di tempat itu.

Menurutnya, ia sama sekali tidak mengerti bagaimana ia bisa muncul di tempat itu. Ketika ditanya oleh para penjaga yang menemukannya, Perez menjawab:

"Nama saya Gil Perez. Soal mengapa saya berdiri disini adalah karena saya sedang menjalankan perintah yang diberikan kepada saya. Pagi ini, saya diperintahkan untuk berjaga-jaga di muka pintu istana gubernur di Manila. Tetapi, saya tahu persis kalau tempat ini bukan istana Gubernur dan sepertinya saya tidak sedang berada di Manila. Saya tidak tahu mengapa dan bagaimana saya bisa berada disini."

Menurutnya, saat itu ia sedang bertugas di istana gubernur di Philipina. Lalu, ia merasa pusing dan hampir pingsan. Kemudian, ia bersandar di dinding sejenak dan menutup matanya.

Ketika ia membuka matanya kembali, seluruh pemandangan di hadapannya telah berubah.

Sekarang ia berada di Mexico City.

Perez mengakui kalau ia tidak mengerti mengapa ia bisa berpindah tempat.

Ia juga menceritakan kalau malam hari sebelum ia muncul di Mexico, gubernur Philipina, Gomez Perez Dasmarinas, telah dibunuh oleh para pembajak Cina di Maluku.

Ketika diberitahu kalau ia berada di Mexico, Perez menolak untuk percaya karena pada tanggal 23 oktober, ia masih berada di Manila dan mendapatkan perintah untuk bertugas. Karenanya, mustahil ia bisa berada di sebuah tempat yang sangat jauh jaraknya dalam satu hari.

Otoritas Mexico yang mengetahui peristiwa aneh ini segera memasukkan Perez ke penjara karena menganggapnya sebagai desertir dan melakukan praktek penyembahan setan.

Perez menolak anggapan kalau ia adalah penyembah setan. Menurutnya ia telah berpindah tempat dari Philipina ke Mexico dengan suatu cara yang tidak dapat dimengertinya. Karena tidak mendapatkan kesalahan apapun pada dirinya, Perez dibiarkan di dalam penjara selama dua bulan.

Sampai saat itu, tidak ada yang mempercayai Perez hingga sebuah kapal dagang Spanyol tiba di Mexico dua bulan setelah Perez dipenjara.

Kapal dagang tersebut datang dari Manila dan membawa kabar yang mengejutkan.


Kabar itu mengkonfirmasi fakta yang diberikan oleh Gil Perez mengenai terbunuhnya gubernur Philipina oleh bajak laut Cina pada tanggal 23 Oktober 1593, malam sebelum Perez muncul di Plaza Mayor.

Bagaimana Gil Perez bisa mengetahui fakta ini?

Jika ia ditemukan pada tanggal 24 Oktober, maka, mustahil ia bisa mengetahui informasi ini karena sebuah pesan membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk tiba di tempat tujuan pada masa itu.

Bukan itu saja, kapal itu bahkan membawa seorang saksi yang bersumpah kalau ia melihat Perez ada di Manila pada tanggal 23 oktober 1593.

Mendengar ini, otoritas di Mexico segera membebaskan Perez dan mengembalikannya ke Philipina dimana ia kembali diberi tugas sebagai perajurit penjaga istana gubernur.

Walaupun kisah ini sukar dikonfirmasi, namun catatan mengenai Perez yang sudah ada pada abad ke-17 cukup menarik karena pada masa itu, ide mengenai teleportasi belum dikenal sama sekali. Dan kasus Perez akhirnya menjadi satu di antara sekian kasus misterius abad pertengahan yang tidak terpecahkan.

Ini Dia! 10 Seleb yang Diganggu Hantu

Rosa Anggreati, okeZone News - Sen Nov 01, 2010 17:25 WIT
                    Lady Gaga (Foto:Ist)
Lady Gaga (Foto:Ist) 
 
LOS ANGELES - Rupanya, bukan cuma orang Indonesia yang percaya hal-hal mistis. Selebriti dunia juga punya pengalaman diganggu hantu.

1. Michelle Williams
Michelle punya pengalaman menakutkan dengan hantu. Dia pernah beberapa kali dikunjungi arwah mantan tunangannya yang telah meninggal, Heath Ledger. Michelle dikunjungi arwah bintang film Batman The Dark Night itu, tiga bulan setelah kematiannya.
Aktris yang memiliki seorang anak dari Heath bernama Matilda ini mengaku, terbangun pada pukul 03.00 pagi dan melihat furnitur di kamarnya bergerak sendiri. Tak lama kemudian, dia melihat bayangan mirip Heath. Pada kunjungan kedua arwah Heath, dia meminta maaf kepada Michelle karena tidak bisa ikut merawat Matilda hingga dewasa.

2. Matthew McConaughey
Matthew diganggu hantu ketika pindah rumah. Dia membangun tenda di depan kamar di lantai atas, lalu tidur bersama anjingnya. "Itulah kali pertama aku melihat Madame Blue. Aku mendengar suara bass, kayu yang bergerak-gerak, juga suara anjing hutan. Jadi, aku keluar dari tenda bersama anjingku. Tapi waktu itu aku dalam keadaan telanjang bulat. Aku tidak menemukan apa-apa. Rasanya, kami bisa akur karena dia melihatku telanjang," kata Matthew.

3. Lady Gaga
Gaga dikenal sebagai 'pemburu hantu'. Tentu saja, penyanyi nyentrik ini tidak memburu hantu dalam arti sesungguhnya. Dia menyiapkan serangkaian peralatan untuk menghalau hantu agar tidak dekat-dekat dirinya. Salah satu ajudan Gaga bercerita, alat itu mencakup pembaca medan elektro-magnetik. Kata ajudannya, gigi harus kuat karena mereka mengambil itu di jalan. Mereka harus melakukan ritual 'pembersihan' dari hantu di setiap tempat di mana Gaga akan manggung.

4. Lisa Rinna
Lisa terlibat pembuatan episode Celebrity Ghost Stories di acara Biography Channel. Di situ dia berkisah tentang rumahnya yang berhantu. Ketika putri pertamanya berusia 6 minggu, anak itu sering tertawa dan terlihat seperti menatap pada sesuatu yang tidak terlihat. Demikian juga halnya dengan anak kedua, Emilia. Ketika Emilia masih bayi, Lisa mendengarnya tertawa sendirian. Lisa lalu masuk ke kamar bayi dan melihat seorang perempuan asing berdiri dekat tempat tidur bayi.

5. Ke$ha
Lagu Tik Tok milik Ke$ha ternyata berkisah tentang kejadian gaib di rumahnya. Saking takutnya, Ke$ha sering membujuk kawannya agar mau bermalam di rumahnya.
"Aku selalu mencoba meyakinkan teman-teman untuk menghabiskan malam di rumahku. Sebab, aku tidak akan diganggu hantui kalau ada teman-temanku. Pernah aku terbangun suatu pagi dikelilingi oleh semua pacarku. Aku terbangun dengan perasaan seperti P. Diddy!," ujarnya.

6. Shayne Lamas
Shayne berkisah, pernah terbangun pada suatu malam dan mendapati ada seseorang sedang menulis di dinding rumahnya. Kemudian di lain waktu, mendadak cermin di kamarnya pecah tanpa sebab.

7. Keanu Reeves
Keanu pernah merasakan pengalaman dengan hantu ketika masih kecil. Saat itu, dia tinggal di New Jersey. Pada suatu malam, Keanu melihat baju tanpa lengan dan kaki melayang menuju kamarnya, kemudian lenyap begitu saja.
"Yang melihat penampakan itu bukan cuma aku, pengasuhku juga. Dia tak kalah syoknya denganku. Setelah itu, aku tidak bisa tidur sampai pagi. Dan bayangan itu terus menghantuiku di malam-malam berikutnya," kata Keanu.

8. Anna Nicole Smith
Pengalaman dengan hantu yang dialami Anna agak beda dari lainnya. Artis yang telah wafat pada 8 Februari 2007 itu semasa hidupnya pernah bercerita, digauli hantu.
"Hantu merangkak naik ke kaki saya dan berhubungan seks dengan saya di sebuah apartemen lama di Texas. Dulu saya pikir itu pacar saya. Tapi ketika saya bangun, ternyata bukan. Saat itu, saya melihatnya seperti roh. Saya panik. Tapi dia tidak pernah menyakiti saya. Dia hanya memberi saya beberapa pengalaman seks luar biasa," tuturnya.

9. Taylor Momsen
Taylor bercerita, ibunya dibesarkan di Devil's Lake, ND. Tetangga sebelah rumahnya meninggal. Tetangga itu kaya dan barang-barangnya harus dimasukkan ke dalam museum. "Aku pergi berburu hantunya. Aku mengambil gambar dan berbicara dengan semua barang-barangnya. Dan sebenarnya ada dua gambar yang saya ambil, salah satu tangannya di mesin tik dan seluruh tubuhnya ada di sebuah jendela," bebernya.

10. Maksim Chmerkovskiy
Kata Maksim, "Ada Hotel di North Carolina yang sebuah kamarnya dihuni hantu seorang wanita. Semasa hidup, suami wanita itu berselingkuh sehingga membuatnya bunuh diri dengan melompat keluar jendela. Aku tinggal di kamar sebelah. Aku mendengar banyak suara dari kamar itu. Ketika aku menelepon pelayan kamar, mereka memberitahu agar aku menenangkan diri. Mereka bilang, itu hantu. Aku langsung pindah kamar".

Senin, 01 November 2010

Misteri dan kesempurnaan angka 10 dan 118 (10?) dalam Alkitab

'Mazmur 118' adalah pasal yang letaknya paling tengah di seluruh Alkitab? Mazmur 117 (sebelum Mazmur 118) adalah pasal yang terpendek dalam Alkitab sedangkan Mazmur 119 (sesudah Mazmur 118) adalah pasal terpanjang dalam Alkitab. Alkitab memiliki 594 pasal sebelum Mazmur 118 dan 594 pasal setelah Mazmur 118 yang apabila dijumlahkan semua pasal kecuali Mazmur 118, akan diperoleh jumlah 1188 pasal. 1188 atau Mazmur 118:8 adalah ayat yang paling tengah di seluruh Alkitab yang bunyinya "Lebih baik berlindung pada TUHAN dari pada percaya kepada manusia"

Minggu, 31 Oktober 2010

Bruce Willis Kembali Guncang Layar Lebar


31/10/2010 23:52 | Film
Liputan6.com, Los Angeles: Aktor Bruce Willis yang telah berumur setengah abad kembali mengguncang dunia layar lebar dengan membintangi film terbarunya RED. Film ini sekaligus menandakan eksistensinya sebagai seorang aktor belumlah pudar.

Aktor berkepala plontos ini mengaku bahwa demi profesionalitas dirinya rela untuk membuka celananya di depan kamera dalam salah satu adegan di film barunya itu.

"Kau tidak bisa menganggap akting terlalu serius. Jika kau telah berkomitmen kepada suatu peran maka kau harus menerima konsekuensinya, bahkan ketika sang sutradara memintamu untuk beradegan tanpa baju sehelai pum," kata Bruce di Los Angeles, Amerika Serikat, Ahad (31/10).

Walaupun mengakui dirinya sudah renta dan takut melakukan adegan beladiri berlebihan, ternyata tidak menyurutkan pamornya sebagai aktor yang banyak diminati para wanita.(ANS/ContactMusic)

Sabtu, 30 Oktober 2010

Kasus Kasus Gila Di Dunia


  1. Seorang wanita dari tenesse yg kesal setelah memergoki suaminya tertidur dengan rokok ditangannya masih menyala sehingga melubangi kasurnya, meninggalkan sebatang rokok yg juga masih menyala di tempat yg sama hanya untuk MEMBERITAHUKAN PADA SUAMINYA APA AKIBATNYA BILA TERTIDUR DI KASUR DENGAN ROKOK YG MASIH MENYALA… alhasil… rumahnya habis terbakar…
  2. Remo Jalosjos, seorang anggota kongres di Filipina divonis 173 tahun penjara atas tuduhan pemerkosaan berulang pada seorang anak berusia 11 tahun. Seperti apa hidupnya dipenjara? ia punya beberapa kamar sendiri, lengkap dengan tv, dapur, kamarmandi pribadi lengkap dengan pemanas air dll. Ia bukan cuma menjual makanan ke rekan2 se-penjara di kios-nya juga menyewakan lapangan tenis yg baru dibangunnya itu. Ketika dikritik soal bagaimana ia mendapatkan perlakuan istimewa,ia ngotot bahwa itu salah pemerintah yang tidak sanggup memberikan perlakuan yg sama kepada para napi lainnya.
  3. St. Clair County, Illinois, telah menghabiskan dana $330 juta dollar untuk membangun sebuah airport yg ternyata selama setahun tidak pernah disinggahi satu pesawat-pun baik maskapai maupun pribadi, beroperasi 12 jam perhari dengan 27 pekerja + full team pemadam kebakaran dan maintenances, lucunya biaya renovasi sebesar $2.5 juta masih saja di approve meskipun sampai saat ini belum ada satupun maskapai bersedia menggunakan airport tersebut.
  4. Paul Stiller, 47, dan istrinya sama-sama dirawat di Andover Township, New Jersey, bulan September lalu, keduanya menderita luka yg cukup parah sebagai akibat dinamit sebesar 1/4 stik yg meledak di mobilnya. Ketika di jalan, pasangan yang di dera kebosanan itu iseng2 membakar dinamit tersebut dan melemparkan ke luar jendela mobilnya untuk menghapus jenuh. SAYANGNYA MEREKA LUPA MEMBUKA KACA JENDELANYA.
  5. Seorang pengemudi Truk di Turki, Nazim Canturkas, menyalakan korek untuk memanasi tanki bensinnya yang beku. Berdasarkan pernyataan dengan nada mengejek dari seorang anggota pemadam kebakaran yang bertugas waktu itu, Nazim menggunakan cara yang terlalu berbahaya…
  6. Oklahoma City, Dennis Newton (47), sedang menjalani sidang atas tuduhan perampokan bersenjata sebuah toko, sebenarnya saat itu ia sedang di atas angin, sampai ketika manajer toko itu bersaksi bahwa memang Newton-lah pelaku perampokan itu, Newton marah besar dan langsung menghampiri manajer itu dan berteriak “seharusnya ku tembak saja kepalamu waktu itu !!!”, seketika semua yg hadir terdiam. “Ee… maksudnya seandainya memang waktu itu aku yg merampok…”, Newton meralat ucapannya… tapi gara2 itu juri dan hakim jadi yakin kalau ia memang bersalah… hasilnya 30 tahun penjara buat Newton…
  7. Di Baltimore, Maryland, seorang wanita kesasar sampai Syracuse, New York setelah lama mengemudikan mobilnya. Malu untuk mengaku kesasar, dan tidak tau jalan pulang, ketika melihat seorang polisi, ia mengaku bahwa ia baru saja diculik oleh seseorang bersenjata api di Baltimore, gara-gara pengakuannya ini, terjadilah operasi pengejaran yg melibatkan 5 kesatuan dari beberapa negara bagian. Sampai akhirnya diketahui penyebab sebenarnya, wanita tersebut ditahan dan hanya diperbolehkan pulang bila suaminya yg menjemput dan HANYA SUAMINYA JUGA YG BOLEH MENYETIR MOBILNYA.
  8. Detroit: R.C. Gaitlan, 21, mendekati 2 petugas yang sedang mendemonstrasikan squad car computer felon-location equipment kepada anak-anak di lingkungan detroit. Ketika ia menanyakan bagaimana cara kerja mesin itu, petugas meminta ID-nya, Gaitlan kemudian memberikan SIM-nya, petugas tersebut kemudian memasukkan nomor ID Gaitlan yang kemudian serta merta ditangkap dan di lumpuhkan saat itu juga, kenapa? karena ternyata di komputer petugas itu muncul nama Gaitlan sebagai DPO (wanted) tersangka perampokan bersenjata 2 tahun yg lalu…
  9. Di Ohio, seorang yg tidak jelas identitasnya berusia menjelang 30an mendatangi kantor polisi dengan kawat sepanjang 9 inchi nongol dari jidat-nya. Dengan tenangnya, laki2 itu meminta petugas untuk mencoba me-rontgent-nya untuk menemukan otaknya yg menurutnya hilang dicuri, terkaget2 petugas itu, terlebih ketika ia mengetahui bahwa laki2 tersebut telah mengebor kepalanya sedalam 6 inchi menembus tengkoraknya dengan sebuah power drill dan memasukkan kawat yg ada di jidatnya itu hanya untuk mencari otaknya yang menurutnya hilang tersebut !!!!
  10. February, berdasarkan laporan polisis di Windsor, Ont., Daniel Kolta, 27, dan Randy Taylor, 33, meninggal karena mengadu kepalanya setelah keduanya berimbang adu keberanian menabrakkan snowmobile-nya…
  11. Di Phnom Penh restaurant, 3 warga Kamboja meninggal setelah bermain “footsies” (jepit2an kaki) dibawah meja makannya dengan sebuah ranjau anti tank yg gagal meledak yg mereka temukan. Seluruh pengunjung restaurant berhamburan keluar ketika mengetahui apa yg mereka lakukan…
  12. Di tahun 1999, sebuah kota kecil di Kingsville, Texas, geger ketika di tengah malam “ujug-ujug” kotanya di serbu 800-an tentara dengan seragam camouflage dan 8 helikopter. tembak2an terjadi, bomb2 diledakkan, sebuah pabrik dan bekas kantor polisi hancur berantakan, tak satupun petugas 911 yg bisa menjelaskan kejadian tesebut, sampai pada akhirnya seorang pejabat militer meminta maaf karena lupa memberitahukan soal rencana latihan perang urban gorilla. dan meminta maaf atas hancurnya 2 gedung yg hancur sebagai akibat salah sasaran…
  13. Modesto, CA, Steven Richard King ditahan atas usahanya merampok sebuah cabang Bank of America tanpa senjata, ia menggunakan jarinya yg disembunyikan dibalik bajunya untuk mengecoh pegawai bank, sampai akhirnya rencananya tersebut gagal setelah tanpa sengaja ia mengeluarkan tangannya dari jaketnya…
  14. Sylvester Briddell, Jr., 26, tewas February lalu di Selbyville, Delaware, setelah memenangkan taruhan dengan teman2nya. Bahan taruhannya….. Beranikah Briddell menarik trigger revolver berisikan 4 peluru yg teracung ke mulutnya…
  15. Seorang perampok di Topeka, mndatangi Kansas Kwik Shop, dan meminta semua uang yg ada di mesin kasir, yang ternyata isinya terlalu sedikit untuknya, merasa kurang, ia pun mengikat penjaga toko tersebut dan menyamar sebagai kasir selama kurang lebih 3 jam dengan maksud siapa tahu jumlah rampokannya bisa bertambah… alih2 bertambah, justru malah polisi yg kebetulan singgah dan kemudian mengetahui penyamarannya langsung menangkapnya saat itu juga.
  16. AT&T memecat President John Walter setelah 9 bulan menduduki jabatannya dengan alasan kurangnya “intellectual leadership”. John Walter menerima pesangon sebesar $26 juta atas pemecatannya tersebut.
  17. Polisi Los Angeles beruntung sekali saat itu, ketika para tersangka perampokan dibariskan untuk identifikasi wajah… salah satu tersangkanya tidak dapat mengontrol mulutnya… ketika detective menanyai satu persatu tersangka tersebut, dan kemudian menirukan kata2 perampok yg sedang dicari2 itu… “Berikan semua uangmu, atau kutembak !!!”… ujug-ujug.. alias tiba-tiba salah satu tersangka tersebut berteriak dengan ngototnya… “Hey, aku kan gak gitu ngomongnya !!!”…
  18. Seorang laki2 dari Illinois, berpura2 memiliki senjata, menculik seorang pengendara motor dan memaksanya pergi ke 2 mesin ATM yang berbeda untuk mengambil uang dari rekeningnya sendiri !!!!!
  19. Seorang anak laki2 berusia 19 tahun dari Sheffield Lake, Ohio, mencuri kartu kredit ibunya untuk membayar operasi payudara pacarnya… sialnya, pacarnya tersebut langsung memutuskannya setelah operasi tersebut dan anak laki2 tadi kini menjalani 18 bulan masa tahanannya…
  20. Christopher Jansen, seorang terdakwa kepemilikan senjata yg menuntut balik polisi yg menggeledahnya karena tidak ditemukan bukti, sedang menjalani proses peradilannya maret lalu di Pontiac, Michigan. Ia ngotot bahwa petugas telah menggeledahnya tanpa surat perintah. Jaksa penuntut juga ngotot, petugas tidak perlu surat untuk menggeledah, karena Jansen terlihat membawa benda mencurigakan di dalam jaketnya, “bisa jadi itu pistol atau apa” katanya. “Nonsense” kata jansen, yg kebetulan mengenakan jaket yg sama, kemudian ia pun menunjukkannya pada sang hakim, bodohnya, ketika ia memberikan jaketnya pada sang hakim, ia tidak memeriksa terlebih dahulu isi kantungnya. Ketika sang hakim memeriksa jaketnya……… ia tertawa terpingkal2…. tau kenapa? karena ternyata di kantung jaket si jansen itu ia menemukan sepaket cocaine !!!
  21. Guthrie, Oklahoma, October lalu, Jason Heck berniat membunuh seekor kaki seribu dengan senapan kaliber 22-nya, meleset, pelurunya mengenai batu dan mental sehingga mengenai kepala temannya, Antonio Martinez yang kemudian mengalami retak di tengkorak kepalanya…
  22. Polisi di Oakland, California, menghabiskan 2 jam mencoba membuat seorang bersenjata yg berlindung di rumahnya untuk menyerahkan diri. Setelah 10 kali menembakkan gas air mata, petugas baru sadar kalau orang bersenjata itu ada di sebelah mereka sambil ikut-ikutan berteriak meminta orang yg di dalam rumah itu untuk keluar dan menyerah…
  23. Dua orang perampok asal Michigan memasuki sebuah toko kaset di Detroit, dengan gugup salah seorang perampok itu berteriak “Jangan ada yang bergerak !!!” sambil menodongkan senjatanya…namun entah karena memang gugup atau tidak sengaja, ketika partner-nya bergerak menuju kasir, langsung saja DOR!!!… dan tumbanglah si partner…
  24. Medford, Oregon, seorang pengangguran berusia 27 tahun yg baru saja membunuh 3 orang, menuding perguruan tinggi tempatnya mendapatkan gelar MBA sebagai penyebabnya… katanya ” perguruan tinggi ini terlalu banyak mencetak sarjana bisnis… seandainya aku memilih jurusan lain pasti tidak begini jadinya…”
  25. Lagi-lagi perampok dodol… di San Fransisco, (lagi rame nih di sono… kejadiannya masih lumayan baru) Patrick Johnson, berniat merampok sebuah cabang Welfare Bank. Johnson memberikan selembar cheque bertuliskan “ini perampokan, masukkan uang kalian ke tas saya”, pada seorang teller di bank tsb, tapi si teller menjawab, “maaf pak, kami tidak bisa menguangkan cheque bapak, karena ini cheque Bank of America, kalau mau bapak ganti dengan cheque milik Welfare Bank atau bapak ke kantor cabang Bank of America saja pak…”, Johnson pun menjawab… “oooo… gitu… ya sudah aku kesana saja…” tidak lama kemudian ia ditangkap ketika sedang mengantri di kantor cabang Bank of America yg tak jauh dari situ, setelah kemudian si teller tadi buru2 menghubungi polisi begitu Johnson pergi meninggalkannya… (parahnya lagi, ternyata lembaran cheque yg digunakan tadi adalah miliknya pribadi…)

Legenda Sinterklas


Legenda Sinterklaas muncul pada ribuan tahun silam. Dewa perang dalam legenda Eropa Utara, saat musim dingin, menunggang kudanya yang berkaki 8 berlari cepat ke ujung langit penjuru laut, menjatuhkan hukuman kepada yang jahat dan memuji yang baik, membagikan hadiah. Pada saat yang sama, anaknya yaitu Dewa Petir yang berbusana merah dengan petir sebagai senjatanya berperang dengan semua dewa salju di kegelapan malam, yang berakhir dengan kemenangannya.
Ada juga legenda yang mengatakan bahwa Sinterklaas berasal dari St. Nicholas, karenanya Sinterklaas juga disebut St. Nicholas, oleh karena kisah-kisah ini sebagian besar mengobarkan semangat Kristen, tempat asal, alur cerita kebanyakan telah dilupakan, namun Sinterklaas malah kekal abadi di dalam dunia rohani banyak orang. Setiap tahun pada hari Natal, Sinterklaas menunggang di atas konstelasi Aries, bocah suci memegangi pohon cemara (pohon Natal) turun ke dunia manusia, namun seiring dengan perubahan kehidupan manusia, pengarang dan seniman mulai melukiskan Sinterklaas menjadi wujud Sinterklaas berbusana merah dan berjanggut putih yang kita kenal sekarang.
Bersamaan itu juga terdapat penjelasan yang berbeda terhadap negara dan budaya yang berbeda. Asal-usul Sinterklaas di Jerman berdasarkan pada cerita Dewa Woden (dari sini juga muncul istilah ‘Wodenesday’ atau hari Woden, di mana kita menyebutnya Wednesday (hari Rabu). Woden penting bagi para penduduk di tempat yang sekarang kita kenal sebagai Jerman dan orang-orang Teuton kuno, di samping orang-orang Inggris. Woden, yaitu seorang tokoh di dalam sejarah, digambarkan di dalam mitologi sebagai menunggang kuda putihnya melalui udara, dengan berpakaian jubah yang berjela-jela. Dia mempunyai janggut putih yang panjang dan topi yang besar kerana dia juga dipercayai mempunyai kebijaksanaan, dan dia membawa sebuah buku di dalam tangannya.
Sinterklaas ini merias diri menjadi orang suci yang meletakkan buah berkulit keras dan apel di dalam sepatu anak-anak. Ia mengendarai kereta kuda beroda dua keliling di segala penjuru, mengamati sikap dan perilaku orang-orang, terutama anak-anak, apabila memperlihatkan perilaku yang baik, akan mendapatkan hadiah berupa buah apel, buah berkulit keras, permen dan sejumlah besar hadiah lainnya. Sedangkan anak yang buruk perilakunya hanya akan mendapatkan cambuk. Inilah yang mengilhami orang tua untuk menggunakan legenda tersebut sebagai pendorong semangat anak-anak.
Di Italia, tokoh Sinterklaas muncul dari cerita mengenai seorang nenek sihir yang bernama Befana. Ia mendapatkan tugas dari malaikat untuk memberikan hadiah kepada Tuhan Yesus pada saat Yesus dilahirkan, seperti juga orang Majus, tetapi karena kelalaiannya ia datang terlambat. Oleh sebab itu Befana mendapat hukuman tiap tahun sebelum kelahiran Yesus, ia harus memberikan hadiah sebanyak mungkin kepada anak-anak kecil yang tidak mampu. Kepercayaan ini dianut oleh banyak orang, sehingga pemuka agama di Italia mengambil keputusan agar kepercayaan ini dialihkan ke Sinterklaas. Inilah awal dari kepercayaan bahwa Sinterklaas selalu memberi hadiah kepada anak-anak.
Di negeri Belanda, Santa Klaus dikenali sebagai Sinterklaas. Sinterklaas adalah seorang bisop yang memakai penutup kepala dan mempunyai sebuah buku yang mencatatkan perbuatan baik dan dosa. Dia mempunyai tongkat gembala dan menunggang seekor kuda putih di atas bumbung-bumbung rumah. Sinterklaas mempunyai seorang hamba bernama Black Peter. Di Belanda, anak-anak menyanyikan lagu-lagu di sekitar cerobong kepada Sinterklaas. Black Peter mendengar di atas cerobong itu untuk menentukan sama ada anak-anak itu menyanyikan lagu-lagu yang betul dan menyediakan pemberian-pemberian yang sesuai kepada kuda Sinterklaas, yaitu Karot dan Jerami. Hadiah-hadiah kemudian diberikan kepada anak-anak itu melalui cerobong tersebut.
Ketika kaum kolonialis Belanda tiba di benua Amerika, mereka juga membawa serta uskup Sinterklaas mereka, digambarkan mengenakan kasaya merah, dan mengendarai seekor kuda putih. Figur Sinterklaas Amerika belakangan berangsur-angsur menjadi sebuah Sinterklaas bijaksana. Awalnya, penulis Amerika yaitu Washington Owen dalam drama komedinya (Sejarah New York) melukiskan Sinterklaas sebagai seorang kakek Belanda yang gemuk dan bundar. Tahun 1823, penyair Clement Moore dalam sajak dan lagunya “Kesan St.Nicholas” mendramakan figur Saint Nicholas, itulah kakek Natal (Sinterklaas). Pada tahun 1960-an produser film kartun Thomas Nash melukis seorang kakek Natal (Sinterklaas) yang ramah-tamah dan gemuk sebagai ilustrasi.
Seiring dengan berlalunya waktu, figur Sinterklaas menyebar ke seluruh pelosok dunia. Sejumlah besar negara juga menyimpan legenda yang berhubungan dengannya. Sinterklaas dari Perancis bernama Father Christmas atau Pere Noel, Sinterklass dari Swiss bernama Christkindl atau Christ Child, dan Sinterklaas dari Inggris namanya sama dengan Perancis yaitu Father Christmas, figurnya lebih khidmat dibandingkan dengan Sinterklaas lainnya, sedikit lebih kurus. Dan Sinterklaas dari Amerika Utara adalah mengendarai rusa salju yang menarik kereta luncur membagi-bagikan hadiah.